Mahasiswa Diploma 3 Pariwisata Universitas Gadjah Mada ikut serta dalam Pawai Pelangi Budaya Bumi Merapi 2019 di Lapangan Pemda Sleman pada 20 Oktober 2019. Event Pelangi Budaya Bumi Merapi diadakan dalam rangka Hari Pariwisata Internasional dan Hari Batik Nasional. Event tersebut memiliki tema “Ning Nong Ning Gung”.
Penyelenggaran Pelangi Budaya Bumi Merapi merupakan implementasi dari tagline Kabupaten Sleman yaitu The Living Culture, dimana masyarakat Sleman tetap melestarikan budayanya sendiri namun tetap dinamis menerima budaya dari daerah lain. Pelangi Budaya Bumi Merapi menampilkan kreasi seni, budaya dan pariwisata. Melalui Pawai Budaya berbagai elemen turut berpartisipasi seperti perguruan tinggi, perkumpulan mahasiswa daerah, desa wisata, sanggar seni, sekolah, dan destinasi wisata.
Mahasiswa Diploma 3 Pariwisata Universitas Gadjah Mada memeriahkan Pawai Budaya dengan mengenakan pakaian yang bertema pasar beringharjo. Tarian yang ditampilkan oleh PARTAGAMA adalah tari beringharjo.
Melalui event Pelangi Budaya Bumi Merapi diharapkan dapat menyokong para wisatawan untuk datang ke Kabupaten Sleman. Bagi mahasiswa Diploma 3 Pariwisata Universitas Gadjah Mada dapat dijadikan sebagai wadah untuk memperkenalkan adat istiadat dan menghargai keberagaman serta melestarikan kesenian dan kebudayaan.(Safira)